DUNIAOBERITA.COM Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Daerah

Gubernur Sumut Terpilih Bobby Nasution Akan Berkantor di Pulau Nias, Merespon Sekolah SD Viral Tanpa Guru

DUNIAOBERITA — Gubernur Sumatera Utara terpilih, Bobby Nasution, berencana untuk berkantor di Kepulauan Nias setelah resmi dilantik. Langkah ini bertujuan untuk menghapus status daerah tertinggal di wilayah tersebut. Selain itu, Bobby menyoroti masalah kekurangan tenaga pengajar di Nias, terutama setelah viralnya berita tentang siswa yang belajar tanpa guru selama sebulan di SD Negeri 078481.  "Saya sudah berjanji untuk memberi perhatian khusus kepada Nias sebelum isu tentang SD tanpa guru ini viral. Nias harus keluar dari status daerah 3T (tertinggal, terluar, terdepan), yang merupakan tantangan besar bagi kita," ujar Bobby saat wawancara di Polrestabes Medan pada Kamis (23/1/25). Ia berkomitmen untuk mengatasi permasalahan ini dan mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Nias. Dengan berkantor di Nias, Bobby berharap dapat memberikan perhatian lebih dan mendorong percepatan pembangunan di daerah tersebut.  Meski bersemangat untuk segera turun langsung, Bobb...

Hasil Pertemuan Jokowi Temui Sri Sultan Hamengku Buwono X di Yogyakarta

Foto : Kompas  DUNIAOBERITA — Pada 15 Januari 2025, Presiden Joko Widodo bertemu dengan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Sultan Hamengku Buwono X, di Keraton Kilen Yogyakarta.  Pertemuan ini berlangsung secara tertutup selama sekitar 1,5 jam.  Setelah pertemuan, Presiden Jokowi menyatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan silaturahmi, dengan fokus pembicaraan pada isu-isu geopolitik dan ekonomi global.  “Silaturahmi biasa. Saya sudah lama tidak berjumpa dengan beliau (Sri Sultan). Itu saja,” ujar Jokowi.  “Tidak ada (pembicaraan politik). Pembicaraan selama dua jam, ya lebih banyak tadi geopolitik dan ekonomi global,” ungkap Jokowi.  Di sisi lain Sri Sultan Hamengku Buwono X juga enggan berkomentar terkait isi pembicaraannya dengan Jokowi. "Ya nggak bisa to, wong itu pribadi to. Ya saya nggak mau punya komentar apa-apa, ya silaturahmi," ujar Sri Sultan saat ditemui di Kompleks Kepatihan.

Optimistis Pilgub Sulsel Head to Head, Asri Tadda: Bagus untuk Demokrasi

DUNIAOBERITA, MAKASSAR - Relawan Perubahan Sulsel (RPS) optimistis Pilgub Sulsel 2024 bakal berlangsung tanpa kotak kosong. Hal tersebut dinyatakan Ketua Relawan Perubahan Sulsel Asri Tadda di Makassar, Senin, 12 Agustus 2024. "Kami optimis Pilgub Sulsel tidak hanya satu Paslon lawan kotak kosong. Tapi akan head to head, antara Andalan Hati dengan DIA," kata Asri. Mantan Jubir Tim Pemenangan Daerah (TPD) Anies - Muhaimin (AMIN) Sulsel itu bilang, kondisi ini merupakan preseden yang baik untuk menjaga esensi demokrasi.  "Demokrasi itu tentang memberi pilihan bagi rakyat. Semakin banyak pilihan tentu akan lebih baik. Dengan begitu, rakyat bisa memilah dan memilih mana yang terbaik untuk dijadikan pemimpin. Hanya dengan begitu, kita bisa mendorong perubahan dan perbaikan di daerah ini," ungkap Asri. Sebelumnya santer dikabarkan bahwa sebagian besar partai politik telah merapat ke kubu Andi Sudirman - Fatmawati Rusdi (Andalan Hati). Termasuk yang terbaru, ad...

Pelaksanaan Pilkada 2024 Tak Gunakan APBN? Berikut Jawaban Ketua KPU

Foto : Ilustrasi  DUNIAOBERITA.COM   - Kabar terkait Komisi Pemilihan Umum yang memastikan bahwa  pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 tidak menggunakan APBN.  Dikabarkan bahwa Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengatakan, anggaran Pilkada menggunakan APBD dari tiap provinsi dan kabupaten/kota. "Untuk pemilihan gubernur menggunakan APBD provinsi. Kemudian, untuk pilkada kabupaten/kota menggunakan APBD kabupaten/kota," kata Hasyim dalam keterangan persnya, Senin (1/4/24), dilansir duniaoberita dari RRI.  Pilkada gubernur dan wali kota pembiayaannya dilakukan secara sharing. Di mana, anggaran diambil dari APBD provinsi dan kabupaten/kota. "Hal ini juga sudah diatur melalui Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri). KPU juga sudah menyiapkan hal itu," ucap Hasyim. Hasyim menegaskan bahwa semua provinsi dan kabupaten/kota sudah melaporkan naskah perjanjian hibah daerah (NPHD) untuk pilkada. Kemudian, penandatanganan nota hibah anggaran APBD untuk pilkada pun suda...

Tarian Bumi Aekhula Nias Barat Membuat Masyarakat Indonesia dan Presiden Jokowi Terharu

DUNIAOBERITA.COM - Kabar terkait tarian Bumi Aekhula Asal Kabupaten Nias Barat pada peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT KEMRI) Ke-78 Tahun 2023, Sedot Perhatian Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dan Tamu Undangan di halaman Istana Negara Jakarta, Kamis (17/08/2023). Penampilan Sanggar Tari Bumi Aekhula menyedot perhatian para tamu undangan di halaman Istana Kepresidenan pada peringatan Hari Ulang TahunKe-78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kostum para penari dengan warna merah menyala menjadi perhatian Presiden Jokowi. Presiden RI Joko Widodo sempat menyapa mereka dengan menanyakan asal kontingen. Setelah mengetahui berasal dari Nias Barat, Jokowi sontak langsung menanyakan kondisi infrastruktur di sana. Percakapan yang hanya hitungan detik itu, seperti tambahan multivitamin bagi 138 penari dari Nias Barat. Terlihat dari penampilan tim penari polesan Marojahan Andrian Manalu dan Riansyah Putra tersebut begitu sangat atraktif dan mampu mengh...

Anak SD Ini Tanya Ke Presiden, Kenapa Ibu Kota Negara Tak Dipindah ke Papua saja? Jawaban Jokowi Mengejutkan

DUNIAOBERITA.COM - Kabar terkini terkait Presiden Jokowi bertemu langsung dengan sejumlah pelajar Papua dalam sebuah audiensi yang digelar di Ballroom Cendrawasih, Swiss-Belhotel, Kota Jayapura, Provinsi Papua, Jumat (7/7/23). Dikabarkan bahwa Jokowi pun diberi pertanyaan soal alasan ibu kota negara tak pindah ke Papua. Awalnya, para pelajar menampilkan kemahiran mereka dalam hal berhitung kepada Presiden Jokowi. Setelah itu, Jokowi memberikan kesempatan kepada anak-anak tersebut untuk mengajukan pertanyaan. Seorang anak kemudian berdiri. Kesia Olivia Ergor, demikian dia memperkenalkan dirinya, mengajukan pertanyaan yang rupanya cukup menggelitik mereka yang hadir di ruangan tersebut. “Kenapa ibu kota negara tidak dipindahkan saja ke Papua?” tanya anak yang berasal dari Kota Sorong tersebut, dikutip dari siaran pers Sekretariat Presiden, Jumat (7/7/2023). “Indonesia ini sangat besar, dari Papua sampai ke Aceh, dari Sabang sampai Merauke ya, sangat luas sekali,” jelas Jokow...

Terungkap Harapan Warga Labuan Bajo setelah KTT ke-42 ASEAN Berakhir, Masyarakat Harus Tahu

(Foto :  Keterangan Foto ilustrasi - Petugas kebersihan di depan Hotel Meruorah, Jumat (12/5/2023) rutin membersihan trotoar di area ring 1 kegiatan KTT ke-42 ASEAN. Suasana Labuan Bajo mulai tampak kembali normal dan sepi usai berakhirnya ASEAN Summit 2023 serta para delegasi meninggalkan lokasi pada Kamis (11/5/2023) Berakhirnya Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN 2023 di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) memberi kesan tersendiri bagi masyarakat. Ada rasa bahagia, namun juga sedih. Bahagia karena gelaran internasional itu dianggap mereka sukses besar, lancar, dan aman tanpa kendala yang berarti. Namun rasa sedih karena keramaian Labuan Bajo berakhir seiring kepulangan para pimpinan dan delegasi KTT ASEAN.   Seperti yang disampaikan Titi, pemilik toko sembako di Labuan Bajo yang ditemui InfoPublik Jumat (12/5/2023).   "Saat KTT berlangasung pada 9-11 Mei 2023, ramai sekali. Pembeli juga ikut banyak. Namun saat ini mulai berk...

Gibran Ucapkan Terima Kasih Kepada SBY Beserta Keluarga

Kabar terkait sosok Gibran Rakabuming Raka mengaku tidak bisa bertemu secara langsung dengan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selama berkunjung ke Solo. Dikabarkan bahwa kunjungan SBY bersama putra sulung sekaligus Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan rombongan pengurus Partai Demokrat untuk memberikan dukungan Jakarta LavAni Allo Bank di Final Four Proliga di Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Jumat (10/3/2023) malam. SBY bersama dengan rombongan sempat menginap selama tiga hari di Solo. SBY bahkan menyempatkan waktu berkunjung ke Solo Indonesia Culinary Festival 2023 di Benteng Vastenburg Solo, Jawa Tengah, pada Sabtu (11/3/2023) malam. Kendati tak bisa bertemu langsung dengan SBY, putra sulung Presiden Jokowi memberikan apresiasi kepada SBY yang telah menyempatkan waktu berkunjung ke beberapa tempat di Solo. "Ndak ada kesempatan (bertemu). Karena tidak ada jadwal. Tidak diberi tahu jadwalnya. Tapi, saya apresiasi beliau beserta keluarga berkenan ma...

Kapolda Papua Akan Programkan Agar Anak Asmat Banyak Jadi Polisi

(Kapolda Papua Irjen Pol. Matius D. Fakhiri/nkripost.co) Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua, Irjen Pol. Matius D. Fakhiri, S.I.K menyatakan bahwa dalam kepemimpinannya ini akan terus berkoordinasi dengan Kapolri untuk mengupayakan anak anak asli dan lahir besar di Asmat untuk bisa lebih banyak diterima di kepolisian. Namun demikian, ada sejumlah syarat penting yang harus dipenuhi oleh setiap calon Polisi yakni kesehatan yang prima. Sehingga ia berharap dukungan orang tua dan lembaga pendidikan agar membantu menuntun anak anak muda tesebut untuk menjaga kesehatannya. Hal ini disampaikannya pada saat berdialog dengan Para Tokoh masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan pemerintah daerah setempat di Aula Wirapratama Mapolres Asmat yang didampingi oleh Bupati Asmat Elisa Kambu, S.Sos dan Kapolres Asmat AKBP Agus Hariadi,S.Sos.,M.M dan dihadiri Kabid Humas Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom Sabtu (25/2/2023). “Saya masih punya kerinduan...

FX Rudy Beri Respon Santai Usai Dibandingkan dengan Gibran Saat Memimpin Solo

(Foto : Kolase Foto Gibran dan FX Hadi Rudyatmo) Mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengaku memaklumi hasil survei yang menyebut bahwa Wali Kota Solo sekarang di bawah pimpinan Gibran Rakabuming lebih baik dibandingkan ketika dirinya dulu memimpin Kota Solo.  "Ya nek itu (kalau itu-Red) wajar. Saya ini buruh, tukang las, saya tamatan sekolah setengah mati STM. Nek Mas Gibran kan lulusan Singapura, Australia," katanya, Kamis (16/2/2023). FX Rudy mengatakan mewajarkan hasil survei tersebut. Oleh sebab itu, ia enggan mempersoalkan hal tersebut.  "Sehingga kalau beliau lebih baik ya wajar, karena pengalaman yang di luar negeri bawa ke Solo. Cara penataan kota dan lain sebagainya itu kan kalau menurut saya hal yang wajar berarti tidak perlu dipersoalkan," katanya.  FX Rudy mengaku tidak suka membandingkan-bandingkan. Alasannya adalah karena dirinya meyakini bahwa hari besok akan lebih baik dari hari ini. Namun, ia mengaku terbuka apabila masyarakat menyat...

Presiden Jokowi Menangis, hal ini Penyebabnya

Kabar sedih datang dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang dikabarkan menangis ketika melihat langsung kondisi dan trauma warga Desa Nele Lamadike, Kecamatan Ile Boleng, Flores Timur, Jumat (9/4/2021) petang. Dikabarkan bahwa Presiden Republik Indonesia Jokowi  tiba di Desa Nele Lamadiken dan menyaksikan kondisi warga pasca tana longsor, Senin (5/4/2021) dini hari  membuat Ia sedih sangat mendalam dan sampai meneteskan air mata. Sebagaimana dijelaskan dan dikutip dari NTTSatu menyampaikan bahwa Presiden menangis ketika turun dari mobil kepresidenan dan disambut histeris warga yang menantinya sepanjang hari. Kepala Negara melambaikan tangan menyambut respon masyarakat. Terlihat beberapa kali Jokowi mengusap mata menghapus air matanya. “Bapak Presiden menangis ketika disambut oleh masyarakat di Nele Lamadike. Beliau mengusap air matanya beberapa kali, ”sebut Eman Ola warga Adonara Barat yang menyaksikan langsung kunjungan Presiden di Nele Lamadike, Kecamatan Ile Boleng...