DPR Minta Luhut Cabut Laporan Terhadap Haris Azhar

Iklan

terkini

DPR Minta Luhut Cabut Laporan Terhadap Haris Azhar

, Monday, March 21, 2022 WIB Last Updated 2022-03-21T11:07:48Z

Kabar terbaru datang dari anggota Komisi III DPR dari Fraksi Nasdem Taufik meminta kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan untuk mencabut laporan pencemaran nama baik terhadap Fatia Maulidiayati dan Haris Azhar.

Dikabarkan bahwa menurutnya, pelaporan tersebut walaupun bersifat personal akan tetapi ditakutkan persepsi publik menjadi kasus penguasa lawan rakyat.

“Meskipun dalihnya ini adalah persoalan personal, namun sulit dihindari persepsi publik bahwa kasus ini menjadi kasus penguasa versus rakyat yang sedang memperjuangkan hak rakyat atas informasi,” kata Taufik dalam keterangannya, Senin (21/3).

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menetapkan Direktur Lokataru Haris Azhar dan Koordinator KontraS Fatia Maulidiyanti sebagai tersangka terkait kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

“Iya, keduanya ditetapkan sebagai tersangka,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan saat dikonfirmasi, Sabtu (19/3). (Source : Aktual/duniaoberita)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • DPR Minta Luhut Cabut Laporan Terhadap Haris Azhar

Terkini

Topik Populer

Iklan

Close x