Refly Harun Angkat Bicara atas Keluarnya Tsamara Amany dari PSI

Iklan

terkini

Refly Harun Angkat Bicara atas Keluarnya Tsamara Amany dari PSI

, Tuesday, April 19, 2022 WIB Last Updated 2022-04-19T00:24:17Z

Pakar tata hukum negara Refly Harun berikan respon atas Tsamara Amany yang melakukan  pengunduran diri sebagai kader dan pengurus Partai Solidaritas Indonesia. 

(Foto : Refly Harun/capture)

Ia menduga ada dua alasan di balik mundurnya perempuan berusia 25 tahun tersebut.

"Saya menduga alasannya dua saja, alasan idealis dan alasan pragmatis," kata Refly dalam akun YouTubenya Refly Harun, Senin 18 April.

Refly menduga Tsamara meletakan jabatannya sebagai Ketua DPP PSI dan keluar dari partai yang membesarkannya lantaran memilih bekerja di salah satu institusi. Menurutnya, institusi itu tidak memungkinkan karyawannya menjadi pengurus partai politik.

"Bisa jadi institusi yang bergerak di pemberdayaan perempuan. Mungkin yang dibiayai founding," terka Refly.

Sedangkan alasa kedua Tsamara keluar dari PSI, Refly menduga mantan Juru Bicara Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Joko Widodo-Maruf Amin itu kecewa terhadap peran dari partai politik, tidak seperti yang ia bayangkan.

"Ia membayangkan hal-hal yang ideal, tapi fakta hari-harinya ternyata tidak seperti ia bayangkan. Sehingga ia pikir, 'lebih baik saya mundur dari partai politik karena tiba-tiba rumah partai politik terasa sempit untuk mengekplore banyak hal'," tuturnya.

"Tetapi di sisi lain, [partai politik] bagi orang lain yang mendabakan kebebasan, makin dia di top elite politik, semakin dia sempit ruang geraknya untuk melakukan eksplorasi terutama ekplorasi intelektual," tandasnya. (duniaoberita/VOI)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Refly Harun Angkat Bicara atas Keluarnya Tsamara Amany dari PSI

Terkini

Topik Populer

Iklan

Close x