Cek Fakta ! Jokowi Tunjuk Ahok Jadi Dewas KPK, Koruptor Ketar-ketir

Iklan

terkini

Cek Fakta ! Jokowi Tunjuk Ahok Jadi Dewas KPK, Koruptor Ketar-ketir

, Monday, July 11, 2022 WIB Last Updated 2022-07-11T01:30:33Z

Kabar terbaru terkait presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut mengambil keputusan berani dengan mengangkat Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menjadi Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Dewas KPK).

Dikabarkan bahwa dari thumbnail sebuah video berdurasi 10 menit 7 detik, Ahok tampak mengenakan jas hitam berdasi merah bak sedang dilantik oleh Jokowi. Kepala Negara juga terlihat menyematkan kartu tanda pengenal baru di dada sebelah kiri Ahok.

Selain Jokowi, potret Wapres Ma'ruf Amin dan Ketua KPK Firli Bahuri dalam thumbnail viral tersebut ikut disorot. Sang pengunggah video juga menyematkan narasi yang menyebut pengangkatan Ahok sebagai Dewas KPK buat para koruptor ketar-ketir.

"TEPAT HARI INI AHOK RESMI JADI DEWAS KPK KEPUTUSAN BERANI JKW BIKIN KORUPTOR KETAR KETIR," ujar narasi video tersebut dikutip Harian Haluan dari Pikiran Rakyat, Minggu (10/7/2022).

Lantas apakah kabar yang menyebut Jokowi resmi menunjuk Ahok sebagai Dewas KPK itu benar?

Video berisi klaim "VIRAL~gempar!! keputusan bulat presiden bikin koruptor panik dan ketakutan," itu nyatanya tidak benar alias hoaks.

Tidak ada informasi valid dan rilis resmi mengenai pelantikan Ahok sebagai Dewas KPK oleh Jokowi.

Dewas KPK peride 2019-2023 diketahui dijabat oleh lima anggota, di antaranya adalah Syamsuddin Haris, Albertina Ho, Harjono, Tumpak Hatorangan, dan Indriyanto Seno Adji pengganti Artidjo Alkotsar yang meninggal pada Februari 2021 lalu.

Karena itu dapat dipastikan kabar yang diunggah oleh kanal YouTube Politik Indonesia terkait isu pengangkatan Ahok jadi Dewas KPK dapat dipastikan hoaks atau berita bohong. (duniaoberita/harianhaluan)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Cek Fakta ! Jokowi Tunjuk Ahok Jadi Dewas KPK, Koruptor Ketar-ketir

Terkini

Topik Populer

Iklan

Close x